CARA DAN STRATEGI MEMULAI BISNIS UNTUK ENTREPRENEUR PEMULA

Resep, Cara dan Strategi Memulai Bisnis untuk Entrepreneur Pemula





Memulai suatu bisnis atau usaha bagi yang sudah berpengalaman lama mungkin tidaklah sulit tinggal pengembangan di bidang ini dan di bidang itu. Bagi para pemula yang belum memiliki pengalaman tentunya sangatlah sulit karena diperlukan suatu keberanian dalam memulai usaha. Rasa takut gagal, rugi, bangkrut dan lain sebagainya menjadi tantangan utama. Sebagai manusia biasa, hal tersebut tentunya cukup wajar dan tidak berlebihan karena semua resiko perlu dipikirkan matang-matang sebelumnya. 
 
Setiap risiko yang diambil, harus diukur besar kecilnya supaya tidak menimbulkan permasalahan maupun penyesalan di kemudian hari. Oleh karena itu entrepreneur harus menyiapkan solusi dan strategi jitu jika risiko tersebut terjadi.

Berikut ini beberapa
Tips, Cara dan Strategi Memulai Bisnis untuk Etrepreneur Pemula yaitu sebagai berikut:

1. Milikilah Suatu Mimpi 

Bermimpilah untuk menjadi seorang entrepreneur yang sukses. Entah itu usaha dalam bidang makanan, pariwisata, garmen, tempat hiburan maupun yang lainnya? Karena semua kesuksesan berawal dari sebuah mimpi. Jadi, jangan takut untuk bermimpi.

2. Tentukanlah Jenis Usaha yang Sesuai dengan Skill atau Keahlian yang Anda Miliki

Jangan membuka usaha hanya karena didasari trend atau ikut-ikutan karena Anda akan kesulitan dalam mengembangkan usaha nantinya disamping karena persaingan yang banyak.

3. Menyusun Suatu Rencana dan Strategi
Planning atau perencanaan merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam bisnis. Siapkanlah rencana sematang mungkin dengan menyusun anggaran, strategi dan taktik untuk bisnis yang akan anda lakukan dengan tujuan untuk menjangkau konsumen yang luas.


4. Laksanakan Impian dan Rencana Anda
Dalam memulai bisnis yang terpenting adalah action dan action, begitulah pendapat dari beberapa entrepreneur yang telah sukses. Karena tanpa praktek hasilnya juga tidak akan pernah terwujud. Dari situlah kita akan memperoleh banyak pengalaman yang dapat sebagai pelajaran yang berharga.

5. Lakukan Usaha dengan Keyakinan Sepenuh hati
Jika suatu usaha dilakukan dengan senang hati, iklas dan penuh pengharapan serta keyakinan, saya yakin suatu saat nanti Anda akan menuai hasilnya.

4. Siapkan Beberapa Alernatif Bisnis
Siapkanlah beberapa alternatif bisnis/usaha yang dapat Anda jalankan sehingga apabila salah satu bisnis Anda gagal, alternatif binis Anda yang lain masih bisa berjalan.

Misalnya Anda buka bisnis counter pulsa,  Anda dapat kembangkan ke layanan service hp, jual beli hp dan sebagainya, usahakan dalam bidang yang sejenis namun jangan terlalu bnayak agar tidak kerepotan.

5. Buatlah Merk atau Brand yang Mudah Diingat.
Merk atau brand merupakan salah satu unsur yang sangat penting supaya produk Anda dikenal dan mudah diingat oleh konsumen. Misalnya Anda punya produk kerupuk yang laris manis tapi tidak memiliki merk, konsumen yang belum mengenal atau tahu tempatnya pasti akan bingung untuk memperolehnya karena begitu banyak jenis kerupuk yang sudah beredar di pasaran.


6 . Lakukan Promosi
Dalam dunia pemasaran, salah satu penentu keberhasilan bisnis adalah dengan melakukan promosi yang terus menerus dan terarah pada target tau pangsa pasar. Promosi sangat penting dilakukan untuk mengenalkan produk atau layanan bisnis Anda supaya dikenal oleh masyarakat. Bagaimana mungkin merk produk akan dapat diketahui masayarakat tanpa adanya pengenalan/promosi produk. Promosi dapat dilakukan dengan berbagai cara offline maupun online (internet), misalnya dengan iklan banner, BBM, web, jejaring sosial, dan sebagainya.

7. Perluas Jaringan
Salah satu keberhasilan dalam penjualan adalah dengan sistem networking karena dengan jaringan yang luas peluang untuk meningkatkan penjualan produk Anda sangat besar. Seperti halnya bisnis MLM, apabila Anda dapat mengaplikasikan ke dalam bisnis Anda dapat Anda bayangkan berapa besar keuntungan yang akan Anda peroleh. Selain intu untuk memperluas jaringan dapat dilakukan dengan melalui forum-forum seperti kaskus dan sebagainya.

Itulah beberapa Tips, Cara dan Strategi Memuai Bisnis untuk Etrepreneur Pemula, semoga dapat bermanfaat....